Selasa, 28 Oktober 2008

Blogger bogor gelar lomba blog

Jakarta - Komunitas Blogor (http://blogor.org) alias Blogger Bogor, menggelar serangkaian kegiatan positif terkait Hari Blogger Nasional dan peringatan Sumpah Pemuda yang jatuh pada bulan ini.

"Namanya juga komunitas blogger, kegiatan-kegiatannya tentu saja berhubungan dengan kegiatan nge-blog alias blogging," kata Ketua Blogor, Hangga Damai, kepada detikINET melalui pesan elektroniknya, Selasa (28/10/2008).

Kegiatan yang pertama adalah lomba menulis, yang tentu sesuai dengan momen Hari Blogger Nasional dan peringatan Sumpah Pemuda. Lomba diperuntukkan bagi blogger yang berdomisili di kawasan Bogor.

Peserta lomba diminta membuat tulisan dengan dua tema pilihan, yaitu: peran blogger dalam kemajuan pendidikan di Bogor dan peran blogger dalam meningkatkan kreativitas positif pemuda.

Tema ini berangkat dari gagasan bahwa blogger dengan blog-nya bisa berperan dalam pembangunan di lingkungannya. Kata Hangga, blog memang bisa menjadi wahana berbagi gagasan, ilmu dan pengalaman. "Lebih jauh lagi, blog bisa mendorong banyak orang untuk berbagi dan bersama-sama mewujudkan kegiatan positif di dunia nyata."

Untuk lomba menulis ini, panitia menyediakan tiga buah ponsel Flexi bagi mereka yang terpilih sebagai pemenang. Hadiah ini disediakan oleh Telkom Bogor yang selama ini aktif mendukung kegiatan-kegiatan Blogor.

Kegiatan kedua yang tak kalah seru adalah Talkshow 'Blog sebagai Media Belajar dan Bersosialisasi'. Kegiatan yang akan diadakan pada Sabtu (15/11/2008) di Bogor ini diperuntukkan bagi pelajar SMA dan guru sekolah di Bogor. Pada talkshow ini, peserta bisa berdiskusi dengan para narasumber mengenai serunya berbagi dan bersosialisasi lewat blog.

Narasumber talkshow adalah mereka yang sudah malang melintang di dunia blogger. Lewat diskusi yang seru, peserta bisa menggali sebanyak mungkin pengetahuan dan terkait kegiatan nge-blog. Mulai dari mengenal blog, bergaul di blogosphere, hingga menjadikan blog sebagai wahana belajar dan bertukar ilmu.

"Nge-blog asyik, bergaul dan belajar pun bisa berjalan beriringan," pungkas Hangga.

Tertarik untuk ikut kegiatan Blogor lebih jauh? Atau, ingin postingan di blog Anda disertakan dalam lomba tulis? Diskusikan saja dengan blogger lainnya di detikINET Forum, atau langsung buka situs resmi Blogor, sekarang juga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ok